Updating Results

Multi Bintang Indonesia

  • 500 - 1,000 employees

LEAD Internship Program null

Jakarta, Tangerang, dan Mojokerto

Opportunity Expired

Asah kemampuan komunikasi dan kerja timmu dalam LEAD Internship Program bersama Multi Bintang Indonesia!

Opportunity details

Opportunity Type
Internship, Clerkship or Placement

Application dates

Minimum requirements

Accepting International Applications
No
Qualifications Accepted
B
Accounting
Commerce
Finance
Business
Business Administration
Management
Economics
Human Resources
Marketing & Advertising
Public Relations
Transport, Logistics & Procurement
C
Communication
E
Manufacturing Engineering
L
Law
M
Psychology

Hiring criteria

Entry Pathway

See details

Working rights

Indonesia

  • Indonesian Citizen
  • Indonesian Permanent Resident
Read more

Yang akan kamu lakukan

LEAD Internship Program Multi Bintang Indonesia adalah program magang yang ditujukan untuk mahasiswa tahun akhir atau fresh graduate yang ingin memulai karir dengan pengalaman nyata. Program ini akan berlangsung selama 6 bulan, mulai dari bulan Juli hingga Desember 2024. Di program ini, kamu akan mengerjakan proyek-proyek nyata, berkolaborasi dengan para profesional industri, dan berkesempatan untuk menggali potensimu hingga maksimal.

LEAD Internship Program di Multi Bintang Indonesia ini membuka beberapa posisi, di antaranya:

  • Supply Chain (Tangerang/Mojokerto)
  • Finance (Tangerang)
  • People (Tangerang)
  • Corporate Affairs (Jakarta)
  • Marketing (Jakarta)
  • Sales (Jakarta/Area)

Tentang Kamu

Untuk bergabung sebagai peserta LEAD Internship Program di Multi Bintang Indonesia, kamu perlu memenuhi beberapa persyaratan berikut:

Kualifikasi Umum:

  • Gelar Sarjana atau Magister dari universitas ternama dengan pengalaman kerja profesional maksimal 1 tahun.
  • Berusia minimal 21 tahun.
  • IPK minimal 3.00.
  • Bersedia magang penuh waktu selama 6 bulan di Multi Bintang Indonesia dan ditempatkan di Tangerang/Jakarta/Mojokerto.

Kualifikasi Khusus:

  • Fasih berbahasa Inggris secara lisan dan tulisan.
  • Memiliki keterampilan komunikasi yang efektif, keterampilan interpersonal yang baik, dan kemampuan bekerja dengan tim lintas fungsi.
  • Memiliki pola pikir kewirausahaan, cepat belajar, berpikiran terbuka, dan berinisiatif tinggi.

Kompensasi & Benefit

Merujuk pada ulasan pemagang, ada beberapa benefit yang akan kamu peroleh jika magang di Multi Bintang Indonesia, di antaranya:

  • Lingkungan kerja yang bagus untuk memulai karir
  • Peluang menggarap real project sehingga memperoleh pengalaman yang berharga
  • Kesempatan jenjang karir menjadi full-time yang sangat terbuka
  • Rekan kerja yang terbuka terhadap ide-ide baru dan suportif
  • Bimbingan mentor profesional
  • Work-life balance

Training, Pengembangan Diri, & Rotasi

Sebagai peserta LEAD Intern di Multi Bintang Indonesia, kamu akan mendapatkan pengalaman berharga dengan mengerjakan proyek-proyek nyata dan berkolaborasi dengan para profesional industri. Program ini dirancang untuk menggali dan mengembangkan potensimu hingga maksimal. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan bimbingan dari mentor profesional yang siap membantumu dalam setiap langkah perjalananmu. Dengan semua ini, kamu akan belajar banyak hal baru, meningkatkan keterampilan, dan siap untuk menghadapi tantangan karir di masa depan.

Jenjang Karir

Seperti yang terlihat dalam video, peluang karir di Multi Bintang Indonesia sangat terbuka lebar. Dua mantan intern berbagi pengalaman mereka yang sekarang sudah menjadi karyawan tetap setelah menjalani masa magang selama satu tahun. Hal itu menunjukkan bahwa LEAD Internship Program ini tidak hanya memberikan pengalaman praktis dan pengetahuan industri yang berharga, tetapi juga membuka pintu bagi kamu untuk mendapatkan posisi tetap di perusahaan ini.

Sumber

Informasi di halaman ini dikumpulkan dari sumber-sumber berikut:

  • instagram.com/multibintangid
  • glassdoor.com/Salary/Multi-Bintang-Indonesia-Reviews
  • id.jobplanet.com/companies/24725/reviews/pt-multi-bintang-indonesia-tbk

Hiring criteria

You should have or be completing the following to apply for this opportunity.

Entry Pathway
Degree or Certificate
Minimum Level of Study
Bachelor or higher
Minimum Grade
  • 3 GPA (4 point)
Study Field
B
Accounting
Commerce
Finance
Business
Business Administration
Management
Economics
Human Resources
Marketing & Advertising
Public Relations
Transport, Logistics & Procurement
C
Communication
E
Manufacturing Engineering
L
Law
M
Psychology

Work rights

The opportunity is available to applicants in any of the following categories.

country
eligibility

Indonesia

Indonesia

Indonesian Citizen

Indonesian Permanent Resident