Updating Results

EY Indonesia

  • 1,000 - 50,000 employees

Junior Auditor null

Jakarta Selatan

Opportunity Expired

Jadi bagian dari salah satu firma jasa terbesar di dunia yang telah beroperasi lebih dari setengah abad dan dapatkan gaji hingga 12 juta/bulan serta karir yang gemilang.

Opportunity details

Opportunity Type
Graduate Job
Salary
IDR 6,750,000 - 12,000,000

Perkiraan gaji oleh Prosple

Application dates

Minimum requirements

Accepting International Applications
No
Qualifications Accepted
B
Accounting
Commerce
Finance

Hiring criteria

Entry Pathway

See details

Working rights

Indonesia

  • Indonesian Citizen
  • Indonesian Permanent Resident
  • Indonesian Temporary Work Visa
Read more

Tentang EY Indonesia

Ernst & Young atau disingkat EY adalah firma jasa profesional terbesar ke 4 di dunia yang telah beroperasi lebih dari setengah abad. Saat ini EY sukses mendirikan 700 kantor di 142 negara, termasuk Indonesia. Di Indonesia, EY telah menjadi perusahaan jasa pertama yang meraih revenue di atas 1 trilyun dengan jumlah tenaga profesional terbesar di negeri ini. 

Yang akan kamu lakukan

EY Indonesia tidak menuliskan job scoope secara detail, namun seorang karyawan Junior Auditor di EY Indonesia menceritakan bahwa tugas dan tanggung jawabnya meliputi:

  • Melakukan persiapan-persiapan untuk audit.
  • Memeriksa laporan keuangan.
  • Melakukan validasi laporan (apakah nilai dan jenis transaksi tersebut sesuai serta dikenali oleh perusahaan). 
  • Melakukan komunikasi/follow up dengan klien untuk pengecekan transaksi yang dilakukan oleh perusahaan.

Training, pengembangan diri & rotasi

EY Indonesia selalu memberikan training yang berhubungan dengan role pekerjaan karyawan. Training ini diberikan secara berkala (hampir setiap minggu) untuk memastikan peningkatan pengetahuan dan skill.

Kompensasi & benefit

Berdasarkan riset tim Prosple dari website karir lain, gaji divisi accounting untuk fresh graduate di EY Indonesia cukup besar, nominalnya berkisar antara 6,7 - 12 juta/bulan. Selain itu, kamu bisa dapat benefit lain berupa THR, asuransi, overtime fee, dan out of office expenses saat kamu perlu mendatangi kantor klien.

Jenjang karir

Berdasarkan penuturan salah satu karyawan fresh graduate di EY Indonesia, jenjang karirnya cukup bagus dan jelas. Dimulai dari Junior, Senior, Manager, Senior Manager, sampai Partner. 

Kultur kerja

Karyawan di EY Indonesia rata-rata mengatakan kultur kerja di sana cukup bagus. Rata-rata rekan kerja bisa jadi tim yang dinamis, solid dan mampu bekerjasama dengan baik. 

Tentang kamu

Jika kamu ingin membangun karir terbaik dengan menjadi Junior Auditor di EY Indonesia, berikut kualifikasi yang wajib kamu miliki:

  • Lulusan sarjana atau mahasiswa tingkat akhir yang sudah tidak mengikuti kelas dengan jurusan akuntansi.
  • IPK minimal 3.20 dari skala 4.00

Lamaran kamu akan lebih diperhitungkan jika memiliki kelima kualifikasi berikut ini:

  • Memiliki keterampilan komunikasi, presentasi dan interpersonal untuk berhadapan dengan orang-orang di berbagai level profesional. 
  • Memiliki kemampuan komunikasi persuasi dalam bahasa Indonesia dan Inggris, baik lisan maupun tulisan. 
  • Memiliki kemampuan berpikir analitis serta memiliki keterampilan problem-solving
  • Memiliki execution focus yang kuat dan terbukti kemampuan tersebut bisa menyelesaikan masalah. 
  • Mampu bekerja efektif di bawah tekanan, mencapai tujuan yang ditetapkan dalam waktu yang sudah ditentukan. 

Cara melamar

Untuk mengirim lamaran, kamu hanya perlu klik tombol "Apply on employer site". Kami akan mengarahkan kamu ke halaman website karir EY Indonesia. Pastikan kamu sudah memenuhi semua persyaratan yang disebutkan diatas.

Bekerja di perusahaan kelas dunia, gaji yang tinggi dan karir yang cemerlang adalah impian dari semua orang. Oleh karena itu, jangan sampai kamu menyia-nyiakan kesempatan ini.

Hiring criteria

You should have or be completing the following to apply for this opportunity.

Entry Pathway
Degree or Certificate
Minimum Level of Study
Bachelor or higher
Minimum Grade
  • 3.2 GPA (4 point)
Study Field
B
Accounting
Commerce
Finance

Work rights

The opportunity is available to applicants in any of the following categories.

country
eligibility

Indonesia

Indonesia

Indonesian Citizen

Indonesian Permanent Resident

Indonesian Temporary Work Visa


Graduate Success Stories


  • Graduate stories
"Aku sebagai intern diberikan benefit yang menarik yaitu akses belajar ke courses gratis di platform e-learning."

Amirah Meuthia Dahlan

  • Graduate stories
"Buat kamu yang ingin bekerja sebagai Auditor, kamu harus eksplor lagi apakah jadi auditor itu memang pekerjaan yang mau kamu lakukan. Kamu harus punya self-awareness tentang hal ini."

Shafira Mufida Khanza Maulana